BONDOWOSO - Tiga mahasiswa Institut Agama Islam (IAI) At-Taqwa Bondowoso kembali menunjukkan prestasinya dengan meraih medali dalam ajang National Essay Competition yang diselenggarakan oleh Institut Pertanian Stiper Yogyakarta pada Minggu, 28 Juli 2024. Ketiga mahasiswa tersebut adalah Moh. Raga Ananda, Siti Asyiatul Arifa, dan Muzayyan, yang merupakan mahasiswa aktif semester 6 dari Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Dalam kompetisi ini, mereka membentuk tim yang solid dan berkolaborasi dalam dua kategori lomba, yakni bidang Pendidikan dan bidang Pangan. Berkat kreativitas dan kerja keras mereka, tim ini berhasil meraih Silver Medal di bidang Pendidikan dan Bronze Medal di bidang Pangan.
Siti Aisyatul Arifa, yang menjadi perwakilan tim, menyampaikan harapannya untuk terus berprestasi.
"Semoga setelah ini, selain lebih semangat lagi untuk mengikuti event, kita juga bisa meng-upgrade diri, dan terus mencoba pada kesempatan-kesempatan lain, sehingga pada akhirnya bisa memperoleh Golden Medal," ujarnya.
Keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa IAI At-Taqwa Bondowoso lainnya untuk terus berusaha mengukir prestasi. Semangat dan keberanian yang ditunjukkan oleh tim ini diharapkan dapat memotivasi rekan-rekan mereka untuk turut serta dalam kompetisi-kompetisi serupa di masa depan.
IAI At-Taqwa Bondowoso sendiri sangat mendukung bakat dan minat mahasiswanya. Dukungan tersebut diwujudkan dalam berbagai bentuk, mulai dari menyediakan wadah kegiatan yang sesuai dengan minat mahasiswa, hingga mendukung pendanaan dalam pelaksanaan lomba-lomba yang diikuti.
Keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi mahasiswa IAI At-Taqwa Bondowoso lainnya untuk terus berusaha mengukir prestasi. Semangat dan keberanian yang ditunjukkan oleh tim ini diharapkan dapat memotivasi rekan-rekan mereka untuk turut serta dalam kompetisi-kompetisi serupa di masa depan.
IAI At-Taqwa Bondowoso sendiri sangat mendukung bakat dan minat mahasiswanya. Dukungan tersebut diwujudkan dalam berbagai bentuk, mulai dari menyediakan wadah kegiatan yang sesuai dengan minat mahasiswa, hingga mendukung pendanaan dalam pelaksanaan lomba-lomba yang diikuti.
Selain itu, apresiasi setinggi-tingginya juga diberikan kepada mahasiswa yang berhasil membawa nama baik kampus, salah satunya melalui penghargaan berupa pembebasan biaya UKT.
Prestasi yang diraih oleh Moh. Raga Ananda, Siti Asyiatul Arifa, dan Muzayyan ini menunjukkan bahwa IAI At-Taqwa Bondowoso memiliki potensi yang besar dalam bidang akademik dan non-akademik.
Prestasi yang diraih oleh Moh. Raga Ananda, Siti Asyiatul Arifa, dan Muzayyan ini menunjukkan bahwa IAI At-Taqwa Bondowoso memiliki potensi yang besar dalam bidang akademik dan non-akademik.
Dengan dukungan penuh dari institusi, diharapkan mahasiswa lainnya dapat terus mengembangkan diri dan meraih lebih banyak prestasi di masa depan. Keberhasilan ini juga menegaskan komitmen IAI At-Taqwa Bondowoso dalam mendukung pengembangan potensi mahasiswa dan membangun reputasi kampus di kancah nasional. (*)
0 Komentar